Siva Nurikhsa Mahasiswi asal Malang, Jawa Timur, yang kesehariannya tak pernah jauh dari layar laptop. Terima kasih telah membaca tulisan saya. :)

Jenis-Jenis Monitor dan Perbedaannya

3 min read

Jenis-jenis Monitor

Kuotabro.com – Sebagai pengguna perangkat komputer, apakah anda sudah mengetahui jenis-jenis monitor yang ada saat ini?

Ternyata meskipun perangkat komputer yang menjadi kebutuhan sehari-hari, masih banyak yang belum mengetahui jenis dari monitor.

Monitor adalah salah satu bagian penting dari sebuah komputer karena memungkinkan kita untuk mengoperasionalkan perangkat komputer dengan baik.

Tentunya pengguna akan kesulitan jika suatu perangkat komputer tidak disertai dengan monitor.

Mungkin selama ini kita hanya mengetahui jenis layar monitor LCD dan LED saja.

Namun ternyata ada jenis-jenis yang lain loh. Yuk ketahui apa saja jenis-jenis monitor yang ada di pasaran.

Jenis-Jenis Monitor

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa monitor adalah bagian terpenting dari suatu perangkat komputer.

Melalui monitor memungkinkan kita untuk mengoperasikan PC dan menyelesaikan berbagai pekerjaan.

Mengingat monitor menjadi salah satu kebutuhan yang paling penting di suatu perangkat komputer, sebagai sumber informasi berikut ini jenis-jenis monitor yang ada:

Monitor CRT

Monitor CRT

Bagi pengguna perangkat komputer di era tahun 2000-an mungkin sudah familiar dengan jenis monitor yang satu ini.

Monitor CRT adalah jenis monitor zaman dahulu yang masih menggunakan model monitor tabung.

Selain itu tentunya juga sedikit cembung karena layarnya membentuk sebuah cembungan atau tidak datar seperti yang ditemui pada jenis monitor saat ini.

Bisa dibilang jenis monitor ini cukup tua dan mungkin sekarang sudah tidak banyak ditemukan lagi, meskipun masih ada beberapa yang mempertahankan menggunakan jenis monitor seperti ini.

Monitor CRT tidak lagi digunakan pada jenis komputer keluaran terbaru karena teknologinya sudah dianggap usang dan digantikan oleh varian monitor LCD dan LED atau sebagainya dengan kualitas gambar dan portabilitas yang lebih baik.

Fyi, cara kerja dari monitor CRT yaitu dengan memancarkan sinar katoda dengan kecepatan tinggi ditabung yang hampa udara.

Pancaran dari sinar tersebut akan memantulkan layar yang memiliki sifat berpendar ketika dikenakan di layar monitor.

Melalui pantulan elektron tersebut akan membentuk pola di layar sementara sinar katoda akan selalu memantulkan layar monitor sesuai dengan input yang didapat melalui konversi data digital ke satuan gelombang elektromagnetik.

Sehingga dengan cara kerja tersebut jenis monitor ini menghasilkan sinar radiasi yang besar.

Monitor LCD

Monitor LCD

Dengan perkembangan teknologi saat ini membawa pembaharuan monitor generasi terbaru yaitu sudah menggunakan LCD.

Monitor LCD adalah monitor yang disusun dengan memanfaatkan cairan kristal untuk memberikan kualitas warna yang jauh lebih baik daripada tipe monitor CRT.

Sehingga pada jenis monitor LCD ini memiliki varian cahaya yang lebih banyak dan terdiri dari satuan pixel. Sumber cahaya yang digunakan dari lampu neon berwarna putih yang berada di bagian belakang susunan kristal tersebut.

Tentunya monitor LCD memiliki banyak kelebihan dibanding jenis monitor yang sebelumnya mulai dari kualitas gambar yang ditampilkan serta ketajamannya.

Bahkan dari segi fisik juga lebih tipis sehingga memudahkan dalam mobilitasnya.

Namun monitor LCD ini juga memiliki kekurangan yaitu dari segi harganya yang relatif lebih mahal serta kedalaman warna yang terbatas.

Monitor LED

Monitor LED

Monitor LED dianggap sebagai bentuk upgraded atau penyempurnaan dari jenis monitor LCD. Karena kualitas warna yang ditawarkan oleh jenis monitor LED lebih baik dan lebih banyak.

Ada beragam macam fitur dan fungsi yang lebih canggih jika dibandingkan dengan monitor monitor pendahulunya.

Misalnya teknologi touchscreen, teknologi hemat daya hingga 70% serta kerapatan piksel yang jauh lebih tajam.

Bahkan dari segi pemakaiannya, jenis monitor LED lebih tahan lama dibanding LCD. Selain itu monitor LED juga memiliki pencahayaan yang lebih baik daripada monitor LCD.

Tentu saja harga monitor LED lebih mahal dibanding monitor LCD.

Monitor Plasma

Monitor Plasma

Jenis monitor yang selanjutnya yaitu monitor plasma. monitor ini bertujuan untuk menggabungkan kualitas gambar LCD yang baik dengan sudut penglihatan CRT yang luas.

Dalam hal ini akan menghasilkan sebuah monitor yang slim dan bisa dilihat dari banyak sudut pandang.

Namun ternyata jenis monitor plasma juga masih memiliki kekurangan yaitu tingkat kontras yang tinggi mencapai 10000:1.

Jenis layar ini menggunakan konsumsi daya yang besar dan suhu tinggi ketika digunakan. Selain itu pixel pitch nya juga besar.

Sedangkan jika dilihat dari cara kerjanya, monitor plasma memanfaatkan adanya layar datar emisi dengan sumber cahaya dari fosfor yang kemudian melepaskan muatan plasma ke dua layar datar.

Monitor OLED

Monitor OLED

Jenis monitor yang selanjutnya yaitu monitor OLED yang banyak ditemukan pada generasi perangkat komputer masa kini.

OLD atau monitor organic light emitting diode, adalah jenis monitor yang memanfaatkan adanya semikonduktor pemancar cahaya yang dibuat dari lapisan organik.Jenis monitor ini bisa sangat tipis bahkan mencapai kurang dari 1 mm.

Dalam pembuatan monitor OLED membutuhkan lapisan kaca yang terbuat dari oksida timah indium sebagai anodanya. Sedangkan untuk lapisan organik menggunakan diamina aromatik dan lapisan pemancar dari metal kompleks seperti 8-hidroksikuinolin aluminium serta lapisan katoda.

Setiap lapisan tersebut disusun sedemikian rupa hingga membuat sebuah layar. Melalui kombinasi dari lapisan-lapisan tersebut akan menghasilkan kualitas gambar yang tajam dan tinggi.

Karena harganya yang relatif sangat mahal sehingga jarang digunakan pada komputer rumahan.

F.A.Q

Apa itu Monitor?

Monitor adalah salah satu bagian penting dari sebuah perangkat komputer. Dengan monitor memungkinkan kita untuk mengoperasionalkan perangkat komputer dengan baik.

Apa Saja Jenis-Jenis Monitor?

Jenis-jenis monitor diantaranya:

  • CRT
  • LCD
  • LED
  • Plasma
  • OLED

Setiap jenis monitor tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Jenis motor CRT saat ini sudah tidak banyak diproduksi bahkan sudah tidak lagi ditemukan pada jenis perangkat komputer terbaru.

Monitor LED dan LCD lebih bagus mana?

Lebih bagus LED dalam hal ketajaman warna dan kualitasnya yang tinggi. Akan tetapi monitor LED memiliki harga yang lebih mahal daripada jenis LCD.

Jenis Monitor Mana yang Paling Bagus?

LED, OLED dan Plasma adalah jenis monitor yang bagus karena memiliki beberapa keunggulan dari segi ketajaman gambar dan kualitas yang tinggi. Tapi bisa disesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Karena setiap jenis monitor tentunya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

LCD vs LED vs OLED?

OLED menduduki peringkat monitor paling bagus dibanding LCD maupun LED. Namun harganya relatif lebih mahal. Dalam penggunaannya bisa disesuaikan dengan kebutuhan pengguna.

Akhir Kata

Demikian itulah yang bisa kami sampaikan tentang jenis-jenis monitor. dapat disimpulkan bahwa dari 5 jenis monitor yang pernah ada, hanya empat jenis yang masih digunakan hingga sekarang, yaitu jenis monitor LCD, LED, OLED dan plasma.

Semoga informasi diatas bermanfaat bagi pembaca dan bisa menjadi pengetahuan tentang jenis-jenis monitor yang tersedia saat ini.

Siva Nurikhsa Mahasiswi asal Malang, Jawa Timur, yang kesehariannya tak pernah jauh dari layar laptop. Terima kasih telah membaca tulisan saya. :)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *